Our Feeds

Rabu, 05 Oktober 2016

Nurhayati Mualif

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KECERDASAN

Memiliki kecerdasan otak pasti keinginan kita semua. Memiliki putra-putri dengan kecerdasar otak yang baik pasti harapan kita semua.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi tingkat kecerdasan otak seseorang. Setidaknya ada tiga faktor penting yang dapat kita garis bawahi. Tiga faktor yang mempengaruhi kecerdasan otak tersebut antara lain :

  1. Faktor Genetik. Memang faktor genetik ini bukan termasuk faktor yang terpenting, namun jika kita teliti lebih dalam, maka faktor genetik ini sangat mempengaruhi kecerdasan balita. Kenapa bisa? Coba Anda fikirkan, ketika seorang ibu atau ayah memiliki tngkat kecerdasan yang baik, maka dia akan memiliki cara hidup, cara merawat dan mendidik, cara memberikan nutrisi yang baik pula, dan sebaliknya.
  2. Faktor Gizi. Ternyata faktor gizi juga berpengaruh sangat besar terhadap perkembangan kecerdasan selama masa pesat tumbuh (growth spurt) otak yakni sekitar masa kelahiran sampai bayi berusia 18 bulan. Kekurangan Energi Protein yang terjadi pada saat janin berada dalam kandungan akan berdampak berkurangnya berat otak sampai 13 persen. Berkurangnya berat otak ini karena jumlah dan ukuran sel otak berkurang yang disebabkan oleh terhambatnya sintesis protein. Dampak Kekurangan Energi Protein menyebabkan IQ berkurang, kemampuan pengenalan geometrik dan kemampuan berkonsentrasi rendah.
  3. Faktor Lingkungan. Faktor lingkungan berperan dalam memberikan stimulasi pada otak untuk membangun kabelisasi (sel penghubung) syaraf dan menghaluskannya. Selama tahun pertama, sangat penting untuk selalu menghadirkan lingkungan penstimultan otak. Hilangnya lingkungan penstimultan hanya membuat otak bayi menderita. Ini kesimpulan dari banyak temuan.
Merujuk kepada faktor yang kedua adalah faktor gizi yang kita dapatkan dari asupan nutrisi yang kita konsumsi sehari-sehari. Nah, bahan makanan apa saja yang dapat membantu meningkatkan kemampuan otak kita?

Saatnya pilih-pilih makanan bukan asal pilih hehehe... Bahan makanan di bawah ini dipercaya dapat meningkatkan kemampuan otak kita :
  1. Ikan. Makanan yang pertama yaitu ikan. Ikan sangat baik untuk menutrisi otak kita. Didalam tubuh ikan terdapat asam lemak omega 3. Asam lemak omega 3 ini banyak terdapat di ikan salmon, tuna dan sarden.
  2. Pisang. Makanan yang kedua yaitu pisang. Hampir semua orang menyukai pisang. Pisang ternyata juga sangat baik untuk menutrisi otak kita. Dalam buah pisang terdapat kalium dan magnesium yang berfungsi untuk transmisi saraf di tubuh serta otak anda.
  3. Bayam. Makanan yang ketiga yaitu bayam. Bayam juga sangat baik untuk menutris otak anda. Didalam bayam mengandung vitamin B9 yang berfungsi untuk meningkatkan memori yang dibutuhkan untuk mencerdaskan otak anda.
  4. Telur. Makanan yang keempat yaitu telur. Telur yang biasa kita konsumsi juga sangat baik untuk menutris otak kita. Karena di dalam telur mengandung asam amino yang dibutuhkan untuk menutrisi otak kita.
  5. Alpukat. Makanan yang kelima yaitu alpukat. Buah alpukat juga sangat baik untuk menutrisi otak kita. Karena buah alpukat mengandung atau kaya akan vitamin E. Vitamin E ini berfungsi sebagai antioksidan serta mampu melindungi otak dari penuaan dini.
  6. Brokoli. Makanan yang keenam yaitu brokoli. Brokoli juga sangat baik untuk menutrisi otak anda, karena mengandung vitamin C, antioksidan serta betakaroten yang berfungsi untuk menjaga kesehatan otak anda.
  7. Cokelat. Makanan yang ketujuh yaitu cokelat. Cokelat ternyata juga sangat baik untuk menutrisi otak anda. Cokelat banyak mengandung Flavonoid yang memicu pembentukan sel saraf baru pada otak yang dapat menambah kemampuan menyimpan ingatan dalam memori otak anda.
Ternyata tidak sulit ya, semua bahan mudah ditemukan di sekitar kita dan harganyapun sangat terjangkau.

Subscribe to this Blog via Email :
Previous
Next Post »